Berita Terkini
Kegiatan Baksos Presisi Ramadhan 1446 dari POLDA METRO JAYA di Asrama DOMYADHU Lebak Bulus
Sahabat Domyadhu, pada Senin, 11 Maret 2024, Asrama Asuh Dompet Yatim dan Dhuafa (DOMYADHU) Lebak Bulus mendapatkan kunjungan istimewa dari Tim Polda Metro Jaya dalam rangka Kegiatan Baksos Presisi Bulan Suci Ramadhan 1446 H.  

Alhamdulillah, kunjungan ini menjadi momen penuh berkah dan kebersamaan. Acara diisi dengan dokumentasi simbolis penyerahan bantuan oleh Tim Polda Metro Jaya kepada pengurus asrama, dilanjutkan dengan sesi foto bersama sebagai bentuk kenang-kenangan dari kegiatan mulia ini.  

Kegiatan ini berlangsung di Asrama Lebak Bulus yang beralamat di Jalan Lebak Bulus Raya No. 55 RT 08/RW 02, Cilandak, Jakarta Selatan

Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Tim Polda Metro Jaya atas kepeduliannya terhadap anak-anak yatim dan dhuafa. Semoga kebaikan ini membawa keberkahan, kesehatan, dan kelancaran rezeki bagi semua yang terlibat. Mari terus berbagi dan menebar kebahagiaan di bulan penuh berkah ini! ✨😊