Berita Terkini
Prestasi Anak Asuh Asrama Domyadhu Pondok Gede Dalam Meraih Impian
Bekasi, Januari 2026 - Kabar membanggakan datang dari Asrama Domyadhu Pondok Gede. Sejumlah anak asuh binaan Domyadhu berhasil meraih prestasi akademik di sekolahnya masing-masing. Capaian ini menjadi bukti bahwa pendampingan pendidikan yang berkelanjutan, didukung penuh oleh para donatur, mampu melahirkan semangat belajar dan prestasi yang membanggakan.

Capaian Prestasi Anak Asuh Asrama Pondok Gede
Seluruh anak asuh berikut menempuh pendidikan di MI Hudal Islam 1 dan berhasil menorehkan prestasi di kelasnya:
- Elvira Althafunnisa Fidiallah - Kelas 5, Peringkat 1
- Alifia Mutiara Salwa - Kelas 4, Peringkat 2
- Aqila Zahira Putri - Kelas 5, Peringkat 3
- Muthia Syahidah - Kelas 2, Peringkat 3
Prestasi ini diraih dari proses belajar yang konsisten, disiplin, serta dukungan lingkungan asrama yang kondusif—mulai dari pendampingan belajar, pembiasaan ibadah, hingga motivasi karakter.
Amanah Donatur yang Menjadi Prestasi
Keberhasilan ini merupakan pertemuan antara keinginan para Sahabat Domyadhu dan Orang Baik untuk menghadirkan masa depan yang lebih baik melalui pendidikan dan kebutuhan nyata anak-anak yatim dan dhuafa akan dukungan biaya sekolah, bimbingan belajar, serta lingkungan yang aman dan mendukung. Setiap amanah yang dititipkan telah berubah menjadi kesempatan belajar dan capaian nyata di bangku sekolah.
Allah SWT berfirman:
“Allah akan meninggikan orang-orang yang beriman di antaramu dan orang-orang yang diberi ilmu beberapa derajat.” (QS. Al-Mujadilah: 11)
Rasulullah SAW bersabda:
“Barang siapa menempuh jalan untuk mencari ilmu, maka Allah akan memudahkan baginya jalan menuju surga.” (HR. Muslim)

Terima Kasih Sahabat Domyadhu dan Orang Baik
Laznas Dompet Yatim dan Dhuafa (Domyadhu) menyampaikan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh Sahabat Domyadhu dan para Orang Baik. Dukungan Anda telah menjadi energi utama yang menguatkan langkah anak-anak asuh untuk terus belajar, berprestasi, dan meraih cita-cita.
Semoga setiap donasi dan doa yang dititipkan menjadi amal jariyah yang pahalanya terus mengalir, membawa keberkahan bagi para donatur, serta menumbuhkan generasi berilmu, berakhlak, dan mandiri.
Domyadhu akan terus berkomitmen menjaga amanah dan memperluas dampak pendidikan demi masa depan anak-anak yatim dan dhuafa.
Berita Terkini lainnya
- Santay Trip Anyer Beach Hadirkan
- Domyadhu Salurkan Ratusan Paket Makanan
- Domyadhu Terus Hadirkan Makanan Siap
- Pengajian 7 Bulanan Ibu Karen
- Domyadhu Pulihkan Fasilitas TK dan
- Domyadhu Kolaborasi dengan Bakrie Tanggap
- Pengabdian Masyarakat Edukasi dan Kreativitas
- Domyadhu dan Bakrie Tanggap Kolaborasi
- Prestasi Anak Asuh Asrama Domyadhu
- PT Galva Technology Salurkan Donasi
