Berita Terkini

Meriah dan Penuh Makna, Perayaan Ulang Tahun Adik Aksara Bersama Anak Yatim Dhuafa
Depok, 20 Februari 2025 – Kebahagiaan terpancar di wajah anak-anak yatim dhuafa dari asrama Dompet Yatim dan Dhuafa (DOMYADHU) cabang Ratna Bekasi, saat mereka berkumpul untuk merayakan ulang tahun pertama Adik Aksara Putera. Acara spesial ini telah terlaksana pada hari Ahad, 15 Februrari 2025, di Burger King Kota Bintang, Bekasi, di mana suasana penuh keceriaan dan kehangatan begitu terasa sejak awal hingga akhir.
Perayaan dimulai dengan pembukaan, diikuti oleh berbagai permainan seru yang mengundang gelak tawa dan kegembiraan anak-anak. Kegiatan semakin spesial ketika momen tiup lilin dan pemotongan kue tiba. Anak-anak asrama dengan penuh kasih menyampaikan doa serta harapan terbaik untuk Adik Aksara, menambah nuansa haru dalam perayaan ini.
Puncak acara ditandai dengan pemberian santunan kepada anak-anak DOMYADHU, sebagai bentuk kepedulian dan berbagi kebahagiaan di momen istimewa ini. Wajah-wajah ceria dan penuh rasa syukur pun terlihat saat santunan diberikan. Sebagai penutup, sesi foto bersama menjadi kenang-kenangan manis yang akan selalu dikenang.
Acara ini bukan sekadar perayaan ulang tahun, tetapi juga bukti bahwa kebahagiaan sejati hadir ketika kita berbagi. Semoga kebaikan yang terjalin hari ini menjadi inspirasi bagi banyak orang untuk terus peduli dan berbagi dengan sesama.
Mari bersama-sama menjadi bagian dari kebaikan! Dengan mendukung program DOMYADHU, kita dapat membantu mewujudkan masa depan yang lebih cerah bagi anak-anak yatim dan dhuafa. Karena berbagi tidak harus menunggu lebih, cukup dengan niat tulus dan kasih sayang
Berita Terkini lainnya
- Kegiatan Baksos & Isra Miraj
- Kegiatan Baksos Presisi Ramadhan 1446
- Famtrip Bersama Yatim dan Dhuafa
- Tarhib Ramadhan: Motivasi Menyambut Bulan
- Volunteer Advocare Berbagi Ilmu
- Meriah dan Penuh Makna, Perayaan
- Merayakan Milad dengan Kebahagiaan! Ibu
- Rainbow Topping Party Hadirkan Keceriaan
- Penuh Makna! Ka Kristi dan
- PT. Paragon Mata Angin Gelar